Jakarta – Salah Satu Pelaku UMKM binaan Dinas Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau Berhasil Meraih Juara 1 Festival Sambal Nusantara pada event Indonesia Maju Expo dan Forum 2024. Sabtu, (06/07/2024)
Kegiatan ini ditaja oleh Kementerian Dalam Negeri yang dilaksanakan di Convention Center Senayan pada Tanggal 04 s.d 07 Juli 2024 dan di ikuti oleh 31 peserta se- Indonesia.
Atas dukungan Bapak Pj. Bupati H. Herman, SE, MT dan Ibu Hj. Katerina Susanti serta Bapak Ir. H. Illyanto , MT Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kab. Inhil, Sambal Lalak Sungai Getek berhasil merebut hati Dewan Juri dengan rasa, cara penyajian dan historinya, dimana sambal tersebut merupakan hasil dari kebun kelapa dan nelayan yg ada di Kabupaten Indragiri Hilir, sedangkan untuk sampai ke Kecamatan Batang Tuaka, Kecamatan Gas dan Gaung harus melalui Jembatan Getek yang berada di atas Sungai Indragiri.
Untuk di ketahui, perwakilan dari Kabupaten Indragiri Hilir an. Leni Marlina, SE merupakan salah satu pelaku usaha kuliner dari Kecamatan Batang Tuaka yang merupakan Pemenang Pertama pada Lomba Bazar UMKM dan Festival Kuliner yang dilaksanakan oleh Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Indragiri Hilir pada bulan Mei lalu.