Bupati Inhil HM Wardan Hadiri Sekaligus Membuka Pelatihan Digital Marketing Bagi Pelaku UMKM

HARIANRIAU.CO – Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kabupaten Indragiri Hilir, Riau menggelar pelatihan digital marketing dalam upaya meningkatkan kualitas dan produktivitas UMKM bagi pelaku usaha mikro di Kabupaten Inhil, Selasa (22/11/2022).

Kegiatan pelatihan tersebut dihadiri Bupati Inhil, HM Wardan diwakili asisten II Setda Inhil, Mukhtar T, Ketua TP PKK Inhil, Zulaikha Wardan ketua Pokja PKK Inhil beserta anggota, kepala OPD di lingkungan Pemkab Inhil, Kepala Dinas Koperasi UKM Inhil, Ir Illyanto MT, beserta jajaran dan sejumlah narasumber Kampus Unisi.

Kegiatan pelatihan bisnis marketing diisi dengan pelatihan bisnis digital, strategi digital marketing, sosial media marketing, E-Commerce, pendampingan log in Mbizmarket dan pendampingan login aplikasi halal online.

Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 52 orang yang dibagi dalam dua angkatan dan dilaksanakan selama tiga hari mulai 22 November hingga 24 November 2022.

Kepala Dinas Koperasi UKM Inhil, Ir Illyanto MT mengatakan, pelatihan digital marketing sangat penting untuk memberikan pemahaman kepada para pelaku usaha tentang bisnis digital, stategi pemasaran digital, sampai jeni-jenis digital yang tepat untuk digunakan dalam pemasaran produk yang dihasilkan.

“Kegiatan ini penting, jika semua bisa memahami materi dan menerapkannya kapan saja kita bisa memasarkan produk. Dalam pelatihan ini juga dirancang strategi-strategi yang mudah difahami dan dapat dioperasionalkan dengan mudah dan sederhana,” tuturnya.

Melalui pelatihan ini, diharapkan pelaku usaha mampu terjun di dunia digitalisasi serta membuka gerbang UMKM agar produk Indonesia khususnya produk lokal Inhil bisa bersaing di pasar glombar.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.